Saturday, December 2Blog Berita Masa Kini

Potret Pemakaman Eril Diiringi Haru, Ridwan Kamil & Keluarga Beri Ciuman Terakhir

Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah dimakamkan di kawasan Cimaung, Bandung pada Senin (13/6) siang. Tak sedikit dari warga hingga pejabat tanah air yang turut memberi penghormatan terakhir kepada putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil tersebut.

Tak terkecuali dengan keluarga dari sang Gubernur Jawa Barat sendiri. Ada serangkaian momen perpisahan haru yang dilakukan menjelang pemakaman mendiang Eril. Berikut potret selengkapnya, dilansir dari akun Instagram @ataliapr.

1. Menjelang pengangkatan jenazah menuju tempat peristirahatan terakhir, Ridwan Kamil beserta sang istri dan kedua putra putrinya nampak memberikan kecupan di atas peti mendiang Eril.

Foto: Instagram @ataliapr

2. Mengenakan pakaian serba hitam, nampak momen singkat yang penuh haru tergambar saat mendiang Eril masih disemayamkan di Gedung Pakuan, Bandung.

Foto: Instagram @ataliapr

3. “Melepasmu dengan keikhlasan adalah bentuk cinta tertinggi kami padamu, a Eril,” terang Atalia Kamil.

Foto: Instagram @ataliapr

4. Penuh ketegaran, Ridwan Kamil tak segan untuk turun langsung memberikan tanah pertama saat sang putra telah diturunkan ke liang lahat.

Foto: Instagram @ataliapr

5. Momen tabur bunga pun turut membuat suasana kian haru.

Foto: Instagram @ataliapr

6. Diketahui, Eril telah berpulang di usianya yang masih begitu belia yakni 22 tahun usai dinyatakan hilang dan meninggal dunia setelah 2 pekan pencarian di kawasan Sungai Aare, Bern, Swiss.

Foto: Instagram @ataliapr

119 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *