Saturday, December 2Blog Berita Masa Kini

Viral Kisah Sedih Pria Ditinggal Istri Meninggal Usai Dua Hari Menikah

Salah satu warganet dengan akun TikTok @jhankadul menceritakan kisah sahabatnya. Menurutnya, sang sahabat adalah pria yang mengagumkan karena tetap tampak kuat dan tak pernah mengeluh tentang hidupnya. Bukan tanpa sebab, sahabat dari @jhankadul telah melalui banyak cobaan bahkan sedari kecil.

Melalui video yang ia unggah, sahabat @jhankadul telah ditinggal meninggal oleh ibunya. Menginjak usia 12 tahun, neneknya juga ikut berpulang ke pangkuan Tuhan.

Pilunya lagi, ketika ia baru saja menikah, istrinya meninggal dunia hanya jeda beberapa hari. Mereka menikah tepatnya pada Minggu (17/7) dan istrinya meninggal selang dua hari, yakni Selasa (19/7). Kepergian sang istri tentu menyisakan duka mendalam keluarga yang ditinggalkan, khususnya suaminya.

foto: TikTok/@jhankadul

Video yang diunggah baru dua hari oleh akun TikTok @jhankadul pun telah ditonton lebih dari empat juta kali. Kisah pilu pasangan suami istri ini pun menuai sorotan dari para penghuni dunia maya. Banyak yang ikutan sedih hingga mendoakan semoga istri dari sahabat @jhankadul mendapatkan tempat layak di sisi-Nya.

foto: TikTok/@jhankadul

Menurut informasi yang didapat, sang istri bernama wiwin. Dia meninggal karena sakit asam lambung. Kendati begitu, dia masih kuat dan terlihat bahagia saat menjadi ratu sehari alias mempelai wanita.

“ini pengantin ku, dari tunangan sampe menikah alm wiwin saya yg makeupein. walaupun dia sudah sakit dia kuatt bgttt dalam sehari menjadi ratu sehari,” komentar akun @Azizah Dheziz.

“meninggal sudah dalam posisi sedang ibadah (nikah), ia istri. jika suami ridho, istrinya dimudahkan masuk surga. insya Allah..aamiin,” kata akun @pria pencari makna.

“baca2 komen katnya sakit lambung,dan saya nyesek bcanya😭semoga kita yg punya penyakit lambung trmasuk sya sehat terus ya semoga bisa sembuh aamiin,” sahut akun @Fitri Yani.

“meninggal sudah dalam posisi sedang ibadah (nikah), ia istri. jika suami ridho, istrinya dimudahkan masuk surga. insya Allah..aamiin,” tutur akun @pria pencari makna.

Bahkan ada salah satu akun yang mengaku teman dari @jhankadul juga turut berterima kasih kepada yang mendoakan almarhumah istrinya.

“Terimakasih buat semuanya yg sudah mendoakan istri saya🙏🏻 semoga allah senantiasa membalas doa2 baik temen2 semuanya, aamiin,” balas akun @budisantoso23679.